CYBERBULLYING DI MEDIA SOSIAL DALAM PERSPEKTIF AL-QUR’AN

Authors

  • Adnan Adnan IAIN Lhokseumawe
  • Dwi Indri Cahyani IAIN Lhokseumawe

Keywords:

Cyberbullying, media sosial perspektif Quran

Abstract

Cyberbullying merupakan tindakan kejahatan yang terjadi di dalam dunia maya. Tindakan tersebut dapat berupa pelecehan, ancaman, dan ejekan yang ditujukan untuk mempermalukan korban. Tulisan ini bertujuan untuk mengidentifikasi, mengklasifikasi, dan menganalisa ayat-ayat al-Qur’an secara sistematis dan terstruktur yang berhubungan dengan cyberbullying di media sosial melalui tafsir tematik. Penelitian ini menggunakan metode kepustakaan (library reasearch). Data dikumpulkan melalui data primer berupa kitab-kitab tafsir yang berhubungan dengan tema, dan data sekunder berupa buku dan jurnal yang relevan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: perilaku cyberbullying di media sosial berupa mengolok-olok, mengejek, memanggil gelar buruk, berprasangka buruk, dan menggunjing membicarakan aib pengguna lain. Maka berbagai perilaku tersebut dalam perspektif al-Qur’an dilarang untuk dilakukan oleh pengguna media sosial. Dan jika seorang pengguna media sosial tidak mampu menghindari perilaku tersebut, maka hendaklah ia diam, tidak ikut-ikutan ke dalam konten negatif

Downloads

Published

2022-06-30

Issue

Section

Articles